Minggu, 13 November 2011

Pelatihan Kepemimpinan dan Manajemen Mahasiswa – Geografi Indonesia [Tingkat Lanjut] (PKMM-GI TL), Sukoharjo, 22-24 Oktober 2011

Mahasiswa sebagai objek dari proses akademik pada perguruan tinggi di tuntut untuk mempunyai kualitas yang baik. Hal penting untuk mencapai kualitas perlu adanya kejelasan cita-cita yang diharapkan agar arah perencanaannya juga runtut dan termanagement dengan baik. Namun sayangnya kebanyakan mahasiswa tidak memahami disiplin ilmu yang mereka pelajari akan mengarahkan masa depan yang seperti apa, bahkan mereka tidak mau tahu arahan tersebut dalam membantu untuk mencapai cita-cita masa depannya. Akibatnya sebagian mahasiswa hanya terpenjara dalam potensinya sendiri bahkan mahasiswa yang dihadapkan pada situasi untuk menjadi manusia kerdil dengan perubahan, lemah dalam kepemimpinan, mudah menyerah, dan hanyut menjadi tidak berarti karena perubahan zaman.
Mahasiswa tidak bisa memimpin dirinya sendiri untuk menentukan tujuan dan membuat management diri untuk mencapai cita-citanya sendiri. Mahasiswa menjadi intelek yang mandul, pesimis, dan takut untuk melakukan perubahan. Tantangan zaman kedepan yang lebih rumit dihadapi dengan keraguan, tidak percaya diri, dan ketidakberdayaan yang semakin menhijab potensi-potensinya sendiri.
Kampus sebagai pilar perubahan dengan idealisme tinggi harusnya dapat memandang berbagai permasalan zaman dengan solusi yang bijak dan mengeksplorasi pemikiran visionar tanpa penindasan. Namun melihat realitas bahwa tidak semua mahasiswa berada dalam keadaan termotivasi untuk mengoptimalkan potensi yang dimilikinya, sebagian mahasiswa masih terjebak dalam belenggu yang memenjarakan potensi-potensinya maka perlu adanya wahana yang dapat dijadikan mahasiswa sebagai stimulan untuk mengeksplor pemikiran perubahan dan membangun paradigma menciptakan konvergensi gerakan kemahasiswaan. Salah satunya adalah Ikatan Mahasiswa Geografi Indonesia (IMAHAGI) merupakan organisasi mahasiswa Geografi di seluruh Indonesia sesuai dengan keputusan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia No.115/DIKTI/KEP/1990 yang tujuan utama pembentukannya adalah menggalang komunikasi, koordinasi dan konsolidasi dalam rangka meningkatkan kualitas mahasiswa Geografi menjadi insan akademis yang profesional dan ikut berperan aktif dalam pembangunan nasional. IMAHAGI yang sebenarnya telah berdiri pada tanggal 27 September 1987 dipelopori oleh UGM, UMS, dan IKIP Yogyakarta.
Dalam rekomendasi sidang komisi Ikatan Mahasiswa Geografi mengukuhkan niat untuk membuat Grand Desaign pola kepemimpinan yang kemudian dilaksanakan dalam bentuk pembuatan Sistem Pengkaderan Ikatan (SPI) yang akan diimplementasikan dalam sebuah pelatihan kemahasiswaan. Dalam rangka HUT IMAHAGI ke-24 diadakan seminar nasional yang bertempat di UNY dan Pelatihan Kepemimpinan yang bertempat di UMS. Pelatihan Kepemimpinan dan Manajemen Mahasiswa Geografi Indonesia (PKMM-GI) merupakan training kemahasiswaan yang diharapkan mampu melahirkan dan memenagemen kepemimpinan mahasiswa Geografi yang profesional, kritis, dan responsibilitas dalam berperan aktif menyikapi pembangunan nasional.
Kedepannya, PKMM GI akan dilaksanakan secara berjenjang mulai dari PKMM-GI TD (Tingkat Dasar) yang diselenggarakan oleh KomisariatIMAHAGI, PKMM-GI TM (Tingkat Menengah) yang diselenggarakan oleh Pengurus Wilayah IMAHAGI, dan PKMM-GI TL (Tingkat Lanjut) yang diselenggarakan oleh PB IMAHAGI dengan mengacu pada standar kurikulum yang telah disusun oleh Biro Pengembangan Organisasi PB IMAHAGI. Sebagai informasi kepada masyarakat Geografi Indonesai, bahwa untuk tahun ini PKMM-GI langsung dilaksanakan pada tingkat lanjut karena belum berjalannya sistem secara penuh, diharapkan kedepannya sistem tersebut dapat berjalan secara utuh, sebaik-baiknya, dan mencapai sasaran yang diharapkan. Oleh karena itu untuk dapat membagi pengetahuan yang telah didapatkan pada pelaksanaannya pada tanggal 22-24 September 2011 dengan IMAHAGI Komisariat Universitas Muhammadiyah Surakarta sebagai tuan rumah penyelenggaranya, kami publish pula materi-materinya, dan dapat diunduh di sini.